Serba-Serbi Peluang Usaha Rumahan

Minat bagi kebanyakan ibu rumah tangga maupun kaum pria yang ingin mendirikan usaha di rumah mereka, tentunya tak bisa terbendung lagi. Meski berambisi dalam mengambil peluang usaha rumahan, namun tetap degan konsep yang jelas mengenai usaha yang dijalankan serta potensi konsumen yang menjadi kunci penting bagi kelangsungan usaha rumahan yang dijalankan.

Usaha rumahan sederhana

Jenis usaha yang cukup sederhana biasanya sangat cocok untuk usaha dalam bentuk usaha rumahan. Fungsi rumah yang dominan sebagai tempat hunian atau tempat tinggal, tentunya tidak bisa diambil selururuhnya sebagai tempat usaha.

Dengan memanfaatkan sebagian ruangan bagian depan untuk membuka usaha seperti toko maupun memanfaatkan pekarangan kosong untuk berkreasi dalam berbagai usaha, maka ada banyak sekali jenis usaha yang bisa kita pilih untuk dijalankan di rumah.

Aneka usaha sederhana seperti toko kelontong, salon rumahan, ternak lele di pekarangan dan industri makanan skala rumahan tentu bisa menjadi pilihan untuk berkembang di segmen usaha kecil.

Melihat kondisi lingkungan sekitar

Evaluasi awal terhadap pilihan bisnis yang akan dipilih tentunya harus melihat seberapa besar jumlah konsumen, dan bagaimana pula minat beli bagi konsumen yang ada di sekitar rumah. Sebagai peluang usaha rumahan yang bergerak di bidang jual beli, tentu akan sangat bergantung pada pembeli atau pelanggan dari orang-orang sekitar rumah.

Dan membidik calon konsumen di sekitar untuk dijadikan pelanggan menjadi amat penting, namun ya itu tadi, harus pula melihat bagaimana minat masyarakat terhadap usaha yang akan kita dirikan.

Sebuah contoh adalah: bila kita ingin mendirikan usaha warung kopi, namun minat warga sekitar dengan kebiasaan nongkrong di warung kopi cukup rendah, maka tak cukup aman bila memilih usaha ini. Dan tentunya harus memilih usaha jenis lain yang memungkinkan barang atau jasa yang kita jual bisa cukup laku.

Toko kelontong bisa jadi alternatif

Salah satu contoh usaha rumahan yang paling menjamur di seluruh Indonesia adalah usaha toko kelontong, di mana usaha ini merupakan usaha yang sangat mudah didirikan, dan terkadang sang pemiliki tak berorientasi pada hasil yang besar.

Meski toko kelontong rumahan sebagai sarana mencari penghasilan setiap harinya, namun umumnya toko kelontong didirikan untuk mengisi waktu luang bagi kebanyakan ibu umah tangga. Meski nampak padap pemain, namun siapa saja boleh turut terjun dengan membuka toko kelontong rumahan, namun tetap dengan konsep berjualan yang sedikit berbeda, agar memiliki ciri khas.

Warung kopi dan sarapan pagi bisa dipilih


Wilayah perkampungan dengan suasana ramai pastinya cukup potensial untuk mendirikan usaha skala rumahan yang cukup sederhana. Diantara usaha sederhana skala rumahan yang bisa dipilih adalah usaha warung kopi dan warung sarapan pagi dengan menu sederhana. Dengan konsep jajanan hemat dengan penawaran harga murah, tentu bisa menjaring konsumen lebih banyak.

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.